10 alasan untuk makan buah kurma

2873
Kurma

Kurma salah satu buah yang identik dengan perayaan bulan puasa. Selain manis dan lezat, buah kurma juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh dan kesehatan Anda.

Buah kurma memang bukan buah yang paling kaya vitamin, namun buah manis ini tetap memberikan banyak manfaat bagi Anda.

Ini dia kegunaan dari buah kurma:

Sebuah studi di tahun 2002 membuktikan bahwa kehadiran sulfur organik yang dimiliki buah kurma dapat meredakan alergi musiman Anda.

Buah kurma dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke, dan kandungan potassium-nya bisa menyembuhkan masalah pencernaan seperti diare.

Ingin stamina pasangan Anda meningkat ketika berhubungan seks? Yes, level estradiol dan flavonoid dapat meningkatkan kesehatan sperma dan membesarkan ukuran testis. OMG!

Berkat kadar gulanya yang tinggi, buah kurma baik jika Anda membutuhkan energi setelah gym atau ketika sedang mengantuk di kantor.

via GIPHY

Terlalu banyak meminum alkohol? Buah kurma dapat mengurangi efek hangover dari malam sebelumnya dan memulihkan tubuh Anda dengan lebih cepat.

Pasien yang menderita gejala anemia membutuhkan zat besi yang dimiliki buah kurma. Perasaan lelah akan berkurang dan energi pun akan bertambah.

via GIPHY

Buah kurma mengandung mineral yang menguatkan tulang dan mencegah osteoporosis. Selain itu, buah kurma juga kaya akan zat selenium, manganese dan magnesium yang sangat penting untuk kesehatan tulang.

Namun ingat, satu kilogram buah kurma mengandung hampir 3000 kalori. So, jangan terlalu banyak memakan buah kurma jika Anda tidak mau berat badan Anda bertambah!

(Kezia Calesta / SW / Image: doc. Shutterstock)

Source: Cosmopolitan Indonesia

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainment! Streaming terus Hard Rock FM di sini!

Baca juga:
Alexa Chung siap luncurkan fashion line akhir Mei ini
Legenda AS Roma, Fransisco Totti mengakhiri kariernya
Gal Gadot mengajari Conan O’Brien menjadi Wonder Woman