5 festival musik yang wajib Anda kunjungi di 2017

3583

5 Festival Musik yang Wajib Anda Kunjungi di 2017

Berpergian untuk menikmati musik telah menjadi gaya hidup tersendiri bagi banyak kaum urban. Tidak heran jika beragam festival musik, sejauh apapun tempatnya, tetap saja diminati oleh banyak orang dari berbagai penjuru dunia. Tidak jarang festival musik menjadi ajang untuk saling melihat dan dilihat (seen and to be seen) yang merupakan salah satu incaran besar kebanyakan masyarakat modern saat ini.

Itulah mengapa, festival musik seperti Djakarta Warehouse Project (DWP) dan Jakarta International Java Jazz berhasil meningkatkan jumlah kunjungannya dari tahun ke tahun.

Berikut adalah lima festival musik terbesar di dunia yang patut dikunjungi jika Anda mengaku sebagai penikmat musik sejati yang hobi berpetualang.

1. Jakarta International Java Jazz

Jakarta, Indonesia (3-5 Maret 2017)

Festival musik jazz yang disebut terbesar di belahan bumi selatan ini telah memasuki gelaran tahun ke 12. Tahun ini, Jakarta International Java Jazz tidak begitu banyak menampilkan musisi jazz papan atas dunia, kecuali Ne-Yo dan Incognito. Meskipun begitu, partisipan yang akan tampil di ajang ini telah diseleksi dengan sangat baik sehingga dijamin memiliki kualitas penampilan yang berkelas.

Info tiket: javajazzfestival.com

2. Coachella Valley Music and Arts Festival
Indio, California, Amerika Serikat (14-16 April 2017 dan 21-23 April 2017)

Banyak orang menyebutnya sebagai festival musik paling trendi di dunia. Bagaimana tidak, banyak selebriti dunia berseliweran dan saling adu penampilan terbaiknya yang kemudian diliput oleh berbagai media di seluruh dunia.

Tidak hanya itu, Coachella juga kerap menghadirkan para penampil berkualitas di setiap panggungnya. Musisi papan atas dunia yang akan tampil di gelatan Coachella tahun ini adalah Radiohead, Kendrick Lamar, dan mega bintang Beyoncé.

Info tiket: stubhub.com

3. Roskilde Festival
Roskilde, Denmark (24 Juni – 1 Juli 2017)

Festival musik yang telah dihelat sejak 1971 ini rutin menghadirkan berbagai musisi rock dan pop papan atas dunia yang diajak untuk turut mengkampanyekan berbagai isu-isu sosial yang bersifat strategis, mulai dari budaya hingga politik.

Tahun ini, Roskilde menghadirkan 9 panggung dengan 175 penampilan. Adapun deretan penampil utamanya adalah Foo Fighters, Arcade Fire, Blink 182, The Lumineers, dan The Weeknd.

Info tiket: stubhub.com

4. Fuji Rock Festival

Naeba Ski Resort, Yuzawa-cho, Perfektur Niigata, Jepang (28-29 Juli 2017)

Festival musik rock terbesar di dunia ini pertama kali dihelat pada 1997 silam dan terus menjadi salah satu acuan terbaik gelaran festival musik rock dunia. Anda akan dimanjakan dengan penampilan sederet musisi hebat dunia di panggung alam terbuka seraya berkemah di area kaki gunung Fuji yang tersohor.

Beberapa musisi papan atas yang sudah menkonfirmasikan kehadirannya adalah Lorde, Major Lazer, Lukas Graham, dan penyanyi eksentrik Björk.

Info tiket: fujirock-eng.com

5. Essence Music Festival
New Orleans, Lousiana, AS (29 Juni – 1 Juli 2017)

Inilah gelaran yang mendedikasikan diri secara khusus sebagai perayaan musik masyarakat kulit hitam. Pertunjukan musik RnB, jazz, funk, hingga hip-hop akan silih berganti menghibur para penonton yang datang dari seluruh penjuru dunia.

Festival musik yang menginjak gelaran tahun ke 22 ini menampilan sederet musisi kukit hitam kenamaan dunia, seperti Chaka Khan, Diana Ross, Mary J. Blige, John Legend, hingga Kendrick Lamar.

Info tiket: ticketmonster.com

TEKS: HAPPY FERDIAN
FOTO: DOK. ESQUIRE

Source: Esquire

Ada yang mau nonton konser gratis di Bangkok bareng kita? Ada 21 slot tempat di #Rockventure April ini nih! Dengarkan terus 87.6 Hard Rock FMweb streaming

Baca juga:
Seri terbaru Adidas NMD
10 amazing minimalist tattoos you’ll like
Samsung Foldable Phone: ponsel lipat layaknya dompet

LEAVE A REPLY