Bayu Oktara di Sydney untuk Mylo Xyloto

1609
photo

Best concert ever! Just like he promised!

17 November 2012, jam 6 gue udah sampai di Sydney Cricket Allianz Stadium, tempat Coldplay Mylo Xyloto 2012 Concert. Seperti konser-kosner  yang biasanya, menikmati ambiance dan suasana venue, having meals and beers, melihat-lihat official merchandise dan pastinya foto-foto dulu dong! Insta & path penting cing!

Gue gak perlu bahas soal venue lah ya, jelas mereka utamakan kenyamanan, kebersihan, keamanan dan kemudahan untuk pengunjungnya. Jam 7, dari food bar tempat kami duduk di luar, terdengar suara Abby vokalis Temper Trap, the UK band with truly Indonesian vocalist yang jadi opening act dari konser Coldplay ini. Yak, benarr.. Konser udah dimulai,  kami masuk ke stadion, menuju kursi sesuai rencana, dan semua penonton dapat wristband, ada yang hijau, biru, pink, putih, kuning, dll.

Satu jam setelah Temper Trap selesai, lampu di stadion padam. Lalu tiap wristband yang dipakai mengeluarkan cahaya lampu sesuai warna. Bisa kebayang kan gimana suasana stadion berkelipan warna-warni saat itu, kemudian disambut fireworks show dari belakang panggung, lalu para personil Coldplay keluar dengan lagu pertama Hurts Like Heaven dari album Mylo Xyloto dan cahaya dari wrist band kami berkedip sesuai beat lagu!! AWESOME !!

Selain gimmick wrist band dan fireworks tadi, masih banyak surprise lainnya, ada semacam confetti yang seolah membuat stadion seperti hujan salju, Ada bola besar warna warni yang dimainkan penonton di barisan festival, mock up kupu-kupu besar, duet dengan Rihanna melalui layar LED di lagu Princess of China dan lighting show yang membuat 50 ribu penonton di stadion benar-benar dimanjakan mata dan telinganya.

Chris Martin sangat atraktif di panggung yang bentuknya seperti jangkar kapal dengan bagian kepala yang mengarah ke penonton. Dia main guitar, piano, komunikasi dengan penonton yang luar biasa, bahkan sempat cerita kalau mereka menginap di hotel dan lantai yang sama dengan one of the world best composer, Elton John. Chris pun memainkan satu lagu Elton untuk menghormati sang Legend. Kemudian di lagu Viva la Vida, seluruh penonton ikut bernyanyi bareng sang vokalis, ini yang membuat Chris sampai tiduran di panggung dan dia sangat terkesan dengan itu, gue aja sampe gak sadar keluar air mata terharu!! I know it’s lame, but…. It happened to me!
Selesai dengan 17 lagu, Coldplay masuk ke belakang panggung dan satu stadion pun menyanyikan bagian dari lagu Viva la Vida seolah memanggil dan berteriak..’We want more !!’

Chris Martin, Guy Berryman, Jonny Buckland dan Will Champion pun kembali keluar untuk menyempurnakan konser malam itu dengan tambahan 5 lagu lagi. Pesta kembang api di lagu Every Teardrop Is A Waterfall menutup konser yang bisa disebut sebagai konser terbaik yang pernah gue datangi. Luar biasa rasanya punya kesempatan untuk bisa menyaksikan konser seperti malam itu dan yang membuat lebih terasa special adalah adanya orang istimewa yang menemani gue untuk menikmati moment itu!! peccaaaahhhhh!!!! – Bayu Oktara

Itu cerita Bayu, kira-kira apa konser terbaik yang pernah Hard Rocker saksikan? 

Video from youtube

Sabrina
Latest posts by Sabrina (see all)

LEAVE A REPLY