Saat hendak memutuskan lokasi liburan, ada banyak faktor yang bisa membuat Anda tiba-tiba berubah pikiran di saat terakhir dan mengubah long weekend getaway menjadi long flight selama 13 jam untuk mencapai tempat berlibur idaman Anda.
Faktor-faktor tersebut bisa muncul dari banyak hal, seperti keinginan untuk mencari tempat yang mencampurkan sisi gemerlap night life dengan culture, seperti Ibiza (yang juga memiliki museum seni kontemporer) atau faktor keinginan untuk menemukan tempat yang begitu memanjakan mata secara estetis demi foto Instagram yang mendapatkan banyak likes.
Jika saat ini tengah banyak desainer fashion yang terinpirasi dari palet warna pastel, yang dinamakan Pale Dogwood, mengapa tidak kita ikut-ikutan mencoba memilih destinasi wisata berdasarkan palet warna lembut ini?
Santorini, Yunani
Dikenal sebagai ‘supermodel of the Greek Islands‘, Santorini memang memiliki pemandangan yang insta-worthy. Susunan rumah-rumah berwarna putih di sepanjang bukit, tebing-tebing vulkanis yang berwarna-warni, serta kerikil pantai berwarna pucat. Dipadukan dengan birunya warna laut serta pemandangan senja yang lembut.
Pulau yang lahir dari erupsi vulkanis ini memang telah menjadi destinasi favorit dari mulai selebritas lokal hingga para sosok besar di dunia fashion (Gianni Versace yang tinggal selama sebulan di hotel ikonis Tsitouras Collection).
Jika berkesempatan untuk berlibur ke Santorini, pastikan untuk mengunjungi sebuah desa nelayan bernama Oia yang berada di bagian utara pulau, dan tinggal di Pink Cave House. Pastinya Anda akan mendapatkan banyak koleksi foto yang wajib diunggah di Instagram!
Alicante, Spanyol
La Muralla Roja merupakan salah satu bangunan berwarna pastel yang paling menakjubkan di dunia. Berlokasi di Calpe, sebuah kota kecil di garis pantai Alicante, La Muralla Roja adalah komplek apartemen yang memilki bentuk geometris.
La Muralla Roja yang dalam bahasa Spanyol berarti dinding merah, dibangun oleh asitek Ricardo Bofill di tahun 1972. Sudut-sudut bangunan La Muralla Roja juga dipenuhi dengan warna pastel, seperti area tangga yang dipulas dengan warna dusty blue, ungu, pink, dan merah. Kesemua warna-warna lembut tersebut membuat rasanya tak mungkin mendapatkan foto buruk dari La Muralla Roja.
Tips untuk mendapatkan spot foto terbaik adalah dengan memanjat ke area rooftopuntuk mendapatkan pemandangan laut dan langit tanpa penghalang.
Cape Town, Afrika Selatan
Terletak di lereng Signal Hill, dan tepat berada di atas pusat kota, adalah kawasan penuh histori Bo-Kaap. Kawasan ini bisa dicapai hanya dengan 10 menit berjalan kaki dari pusat kota Cape Town, dan sangat wajib untuk dikunjungi.
Bo-Kaap memiliki deretan rumah-rumah berwarna pastel yang berdempetan, dengan jalanan berkerikil peninggalan abad ke-18. Menyerupai tumpukan bangunan lego dengan warna-warna pastel, mint green, duck-egg blue, lilac, dan baby pink.
Curaçao, Kepulauan Karibia
Dengan lebih dari 750 bangunan berwarna pastel, Pulau Curaçao tidak terkalahkan jika berbicara mengenai destinasi wisata pastel. Bangunan-bangunan yang berasal dari abad ke-19 ini rupanya dibangun karena Gubernur Jenderal Albert Kikkert dulu menderita migrain yang menurutnya diperparah dengan cahaya matahari yang dipantulkan dinding putih di bangunan. Karena itulah dia memerintahkan seluruh warga kota untuk mengecat bangunan rumah mereka dengan warna lain selain putih, dan hasilnya spektakuler.
Saat menginjakkan kaki di Curaçao, kunjungi area Willemstad di sepanjang garis pantai. Aktivitas lain yang bisa dilakukan adalah mengunjungi rumah perkebunan tua di 35 titik pantai yang tersebar di pulau ini.
Mexico City, Meksiko
Tak lengkap jika berkunjung ke Mexico City tanpa mengunjungi Cuadra San Cristóbal, bangunan karya arsitek pemenang penghargaan Pritzker, Luis Barragan. Bangunan bergaya modern minimalis ini terletak di area luar kota Los Clubes. Berupa palazzo bergaya minimalis yang dilengkapi dengan kandang kuda, kolam renang, dan air mancur.
Palet warna pink yang dipadukan dengan earthy tone menghasilkan bentangan area dan ilusi optik. Karena itu tidak mengejutkan Cuadra San Cristobal telah dijadikan tempat bagi banyak lokasi fashion show dan sebagai latar film.
(Artikel ini disadur dari Harper’s Bazaar US. Alih bahasa: Daniar Cikita. Foto: Courtesy of AirBnb Pink Caldera; Courtesy of Instagram @Stylistmagazine)
Source: Harper’s Bazaar
Pusing mikirin playlist? Mending dengerin 87.6 Hard Rock FM di sini! Atau bisa dowload aplikasinya di iOS dan Google Play Store.
Baca juga:
Selena Gomez mendesain tas terbaru Coach
Rihanna pamer payudara dan rambut biru di Barbados
8 foto Kylie Jenner menunjukkan keseksian payudaranya
- 10 cara seleb move on cepat dari mantan! - Nov 5, 2017
- Public enemy, 7 seleb ini punya banyak banget haters! - Nov 5, 2017
- Unexpected cameos in Thor: Ragnarok movie - Nov 4, 2017