It’s Netflix time! Kalau kamu suka tontonan yang bikin kamu merinding dan tercengang, pasti kamu akan menyukai serial TV dari Netflix yakni Maniac. Diperankan oleh Emma Stone dan Jonah Hill, TV series ini siap menyajikan tontonan dengan dark-comedy genre.
Emma Stone berperan sebagai Annie Landsberg yang selama ini memiliki hubungan buruk dengan keluarganya. Jonah Hill berperan sebagai Owen Milgrim yang merupakan seorang New Yorker dan mengidap penyakit mental schizophrenia, ia percaya kalau menggunakan obat-obatan terlarang adalah solusi yang tepat (how terrible!).
Annie dan Owen tak bisa terpisahkan – entah itu di dunia nyata atau di dunia ‘pikiran’. Hmm... Cukup membingungkan, ya.
Eits! Jangan lupa, film ini juga memiliki unsur komedi, kamu tak perlu khawatir walaupun serial TV ini terlihat menyeramkan. Yang menarik dari Maniac, Emma Stone dan Jonah Hill akan menjadi beberapa peran yang berbeda.
Pertemuan mereka akan berujung di kehidupan yang baru. Mereka akan terlihat seperti karakter di dunia The Lord of the Rings – menjadi kurcaci kecil, berubah menjadi dua karakter yang hidup di tahun 80-an, dan tentunya akan banyak kejutan karakter lain yang bikin kamu bereaksi seperti: “LOL, really?”.
Serial TV ini sebenarnya diadaptasi dari Norwegian TV series – dengan judul yang sama yakni Maniac. Tunggu apalagi?
Daripada kamu terlalu banyak membayangkan Emma Stone dan Jonah Hill dalam satu layar, lebih baik kamu tonton Maniac official trailer yang baru saja keluar kemarin – tetapi kamu harus bersabar, karena serial TV ini akan tayang pada 21 September mendatang. Bersiaplah, because it’s totally trippy!
(Artikel ini disadur dari Cosmopolitan.com / Alih Bahasa: Nadhifa Arundati / Image: Doc. Instagram @cinemitch04)
Source: Cosmopolitan Indonesia
- Kolaborasi Dua Lipa dan girlband asal Korea, Blackpink - Sep 20, 2018
- 5 Serial baru di Netflix tahun 2018 yang bisa lo tonton - Sep 13, 2018
- Kendall Jenner berlari di Paris untuk video Longchamp - Sep 13, 2018