Vokalis band metal, Deftones, Chino Moreno, diundang untuk tampil dalam festival musik Secret Solstice yang bertajuk Secret Solstice Presents Inside The Volcano.
Uniknya, festival ini dilakukan di bawah gunung berapi Thrihnukagigur yang memiliki kedalaman 400 kaki atau sekitar 120 meter di bawah permukaan tanah. What?? a volcano, seriously?Â
Gunung berapi ini udah nggak pernah meletus lagi sejak 4000 tahun yang lalu. Pihak penyelenggara pun memastikan keamanan acara ini karena gunung Thrihnukagigur nggak menunjukkan adanya tanda-tanda bahaya.
Konser ini eksklusif hanya untuk 20 orang penonton saja. Dijual seharga 250.000 Islandia Krona atau 27 juta Rupiah, tiket ini langsung sold out, bahkan sebelum Chino Moreno dinyatakan akan tampil.
Hal ini menjadikkan Chino Moreno sebagai artis pertama yang perform di dalam gunung berapi. Nggak sendiri, Secret Solstice juga menghadirkan Radiohead, Of Monsters and Men, Die Antwoord, Flatbush Zombies, Action Bronson, RóisÃn Murphy, dan tentunya full performances dari Deftones.
Deftones juga sedang sibuk promo album terbarunya, Gore. Yuk, dengerin dulu single terbarunya di bawah ini!
[teks Rashed Hannan | foto rollingstone.com]
- 10 cara seleb move on cepat dari mantan! - Nov 5, 2017
- Public enemy, 7 seleb ini punya banyak banget haters! - Nov 5, 2017
- Unexpected cameos in Thor: Ragnarok movie - Nov 4, 2017