Hayooo Hard Rockers udah pada nonton Captain America: Civil War beluum???
Film karya Marvel Studio ini memang udah ditunggu-tunggu kehadirannya. Kenapa? Siapa yang nggak penasaran liat pentolan superhero yang saling berkelahi? Siapa yang nggak penasaran sama kemunculan Ant-Man, Spiderman, atau Black Panther?
Film ketiga dari seri Captain America ini, disutradarai oleh pemenang Emmy Award, Anthony & Joe Russo, dan penulis naskah Christopher Markus & Stephen McFeely.
Berlatarkan pada kisah satu tahun setelah kejadian dalam film Avengers: Age of Ultron, di mana suatu peristiwa yang ditangani Avengers malah membawa kehancuran, bahkan merenggut banyak korban jiwa. Akibatnya, pemerintah memutuskan Avengers harus berada dalam pengawasan pemerintah. Hal tersebut membuat tim Avengers terpecah menjadi 2 kubu, yaitu tim Captain America yang menolak untuk tunduk pada pengawasan pemerintah dan tim Iron Man yang setuju berada dalam pengawasan mereka. Perpecahan mereka ini terjadi juga di tengah ancaman musuh baru.
Film Captain America: Civil War diangkat dari cerita komiknya, namun memiliki alur cerita yang berbeda. Ini merupakan keinginan dari Marvel Studio sendiri yang ingin mengangkat cerita dari sudut pandang berbeda dan membuat tim Cap dan tim Iron Man kedudukannya sama kuat.
Tim Cap dipimpin oleh Chris Evans sebagai Steve Rogers (Captain America), Sebastian Stan sebagai Bucky Barnes (Winter Soldier), Anthony Mackie sebagai Sam Wilson (Falcon), Jeremy Renner sebagai Clint Barton (Hawkeye), Elizabeth Olsen sebagai Wanda Maximoff (Scarlet Witch), dan anggota baru yang ditunggu-tunggu Paul Rudd sebagai Scott Lang (Ant-Man).
Tim Iron Man dipimpin oleh Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark (Iron Man), Scarlett Johansson sebagao Natasha Romanoff (Black Widow), Don Cheadle sebagai Coloner James Rhodes (War Machine), Paul Bettany sebagai Vision, Chadwick Boseman sebagai T’Challa (Black Panther), dan anggota baru yang juga ditunggu-tunggu kehadirannya adalah Tom Holland sebagai Peter Parker (Spiderman).
Selain itu, didukung juga oleh Emily Van Camp sebagai Sharon Carter (Agent 13), Daniel Brühl sebaai Zemo, dan Martin Freeman sebagai Everett Ross.
Captain America ini baru tayang di 37 negara di luar Amerika, di antaranya adalah Inggris, Perancis, Jerman, Spanyol, termasuk Indonesia. Di semua negara tersebut, film ini menduduki peringkat pertama, kecuali di Jepang. Nggak heran kalau baru seminggu, film ini sudah menghasilkan 200,2 juta dollar. Dengan pendapatannya itu, Captain America: Civil War termasuk dalam 14 film yang mendapat pembukaan internasional terbesar sepanjang masa.
Di Indonesia sendiri, Captain America: Civil War sudah tayang sejak 27 April lalu, sedangkan di America sendiri baru akan tayang 6 Mei mendatang. Apakah Captain America akan mengulang kesuksesan Avengers: Age of Ultron, yang sampai saat ini masih menjadi film superhero terlaris sepanjang masa? Kita tunggu aja!
Mau liat behind the scene story Captain America: Civil War? Yuk, kita lihat!
[teks Sekar Retno Ayu | foto comicbook.com, thewrap.com, & gamespot.com]
- 10 cara seleb move on cepat dari mantan! - Nov 5, 2017
- Public enemy, 7 seleb ini punya banyak banget haters! - Nov 5, 2017
- Unexpected cameos in Thor: Ragnarok movie - Nov 4, 2017