New Latest News
Film Indonesia Masuk Nominasi Berlin Film Festival 2012
Hard Rockers, ternyata insan perfilman Indonesia pun sudah mulai dilihat di mata internasional. Dalam International Film Festival di Berlin, film berjudul ‘Kebun Binatang’ yang dibintangi oleh Nicholas Saputra telah berhasil masuk ke dalam nominasi. Film ini akan bersaing dengan film-film dari Spanyol, China, Amerika Serikat dan juga Perancis dalam kategori ‘Competition’. Festival film ini sudah digelar di Berlin, Jerman semenjak tahun 1951
Rini Sugianto: Animator di balik film “The Adventures of Tintin”
Berawal dari kecintaan terhadap karakter fiksi seorang detektif berjambul bernama Tintin, seorang animator muda asal Indonesia bernama Rini Sugianto sukses menembus kancah perfilman Hollywood. Rini yang saat ini bekerja sebagai animator di perusahaan WETA digital di Selandia Baru, baru-baru ini ikut menggarap film The Adventures of Tintin. Sebelumnya, Rini yang adalah lulusan S2 dari Academy of Arts di San Francisco California, rela untuk meninggalkan pekerjaan dan kehidupannya di Amerika dan pindah ke Selandia Baru, setelah mendapat tawaran untuk menggarap film yang disutradarai oleh Stephen Spielberg ini. Film "The Adventures of Tintin" adalah film layar lebar Hollywood pertama di mana...
6 th Jogja-Netpac Asian Film Festival 2011
6 th Jogja-Netpac Asian Film Festival 2011 yang mulai digulirkan pada Selasa 13 Desember hingga Sabtu 17 Desember 2011 mendapat sambutan yang sangat meriah. Mengusung tema besar Multitude, festival film ini dipusatkan di Taman Budaya Yogyakarta, Lembaga Indonesia Prancis dan Empire XXI. Menduduki posisi presiden festival, Garin Nugroho, menyatakan bahwa tujuan digelarnya festival ini untuk memberi penghormatan pada dua perspektif, masyarakat dan komunitas dengan segala jenis dan bentuknya, yang mampu menghidupi dan dihidupi sekaligus berdialog dengan film dan relasi sosial politik. Selain itu, Direktur Festival Budi Irawanto, menambahkan bahwa di tengah tumbangnya sejumlah festival film di Asia, Jogja-Netpac Asian...