Bandung

hutan jayagiri

Jelajah Hutan Jayagiri

Buat Hard Rockers yang memiliki jiwa petualang, wajib untuk datang ke tempat wisata yang satu ini. Hutan Jayagiri seringkali menjadi hutan lintas alam yang biasa digunakan oleh para pecinta alam untuk mendaki gunung. Melepas rasa lelah dari pekerjaan tepat kalau datang ke kawasan yang rimbun dengan pohon tinggi, suasana yang nyaman, dan udara yang segar di sini. Harga masuk ke tempat wisata ini pun sangat terjangkau. Berlibur sambil berolahraga juga bisa dilakukan dengan trap-trap tanjakan yang landai untuk berjalan kaki atau bersepeda. Seolah hidup kembali ke alam nih!
pegunungan kapur

Berlibur di Pegunungan Kapur

Pegunungan Kapur Padalarang ini sudah sejak jaman Belanda terkenal dengan panoraman alamnya. Walaupun sedikit berdebu karena aktivitas tambang batu kapur, tapi keindahan pegunungan ini memang tidak ada duanya. Tempat ini juga dikenal dengan Taman Yosemit-ya Indonesia sama seperti Yosemite National Park di California Amerika Serikat. Menikmati pemandangan lembah di beberapa bukit menjadi ciri khas dari liburan di sini. Hal ini bisa dilakukan dengan melakukan sedikit perjalanan melalui salah satu bukit. Di sepanjang lorong Padalarang juga terdapat kios yang berjualan makanan hingga souvenir yang bisa dibawa pulang sebagai oleh-oleh. Menarik bukan?! Jangan lupa untuk mempersiapkan diri ala pendaki gunung...
kawah kamojang

Wisata di Sekitaran Kawah Kamojang

Bosan dengan tempat wisata Kawah Putih?! Mari berwisata ke Kawah Kamojang. Selain tempat wisata, Kawah Kamojang juga menjadi tempat Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi yang dikelola oleh pemerintah. Maka dari itu tak heran jika banyak keunikan yang dapat Hard Rockers temukan di sini. Di kawasan ini juga terdapat dua kawah lain yang bisa dikunjungi, seperti Kawah Manuk, Kawah Hujan, dan Kawah Kereta. Temperatur hangat ini membawa suasana yang segar bagi pengunjung. Lokasi wisata ini juga masih terbilang bersih. Pesona lainnya, seperti lorong bawah tanah atau goa juga bisa dikunjungi. Konon ada sejarah dibalik fasilitas ini lho. Tertarik?  
taman bunga cihideung

Keindahan Taman Bunga Cihideung

Nikmati suasana liburan berbeda di Taman Bunga. Sensasi yang ngga ada duanya kalau Hard Rockers juga penyuka bunga. Koleksi bunga di Cihideung cukup lengkap. Tempat wisata ini cukup luas. Selain bunga yang sedang bermekaran, lo juga bisa belajar soal pembibitan dan pengembangbiakkannya di lahan sendiri. Selain bunga juga terdapat tanaman hias. Menurut dari keterangan banyak pengunjung, tempat wisata bisa menjadi inpirasi untuk mereka yang mau mengadakan pesta pernikahan. Mulai dari beragam jenis dan warna keperluan dekorasi dapat ditemukan di sini dengan mudah. Eits, tempat ini juga banyak dikunjungi pasangan lho.
perkemahan cikole

Mari Berkemah di Cikole

Ingin menghabiskan waktu lebih lama bersama keluarga, teman, atau pasangan? Waktunya menghabiskan liburan dengan berkemah. Daerah Cikole –Lembang memang sudah terkenal dengan lahan pekemahannya baik harian atau di musim liburan tiba. Luas tanah yang mencapai 10 ha, perkemahan Cikole mampu memuat 50 unit kemah. Selain berkemah, Hard Rockers juga bisa menikmati pemandangan hutan berbukit yang indah. Tak heran jika udara di sini masih sangat segar dan jauh dari polusi. Lahannya yang subur menjadikan tempat wisata ini menjadi tempat produksi pohon pinus, pohon agathis dan kaliandra. Sumber air bersih yang terdapat di Cikole pun bisa dinikmati oleh pengunjung. Tidak...
25

Batu Karas

Pantai Batu Karas berada di wilayah Desa Batukaras, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat yang dapat dijangkau dengan kendaraan kurang lebih 45 menit dari Pangandaran atau berjarak kurang lebih sekitar 34 km dari Pangandaran.Terdapatberagam tempat penginapan dengan harga yang sangat relatif di Batu Karas ini. Suasananya tenang, alami dan masih sangat natural. Sajian hidangan laut pun terdapat di pantai, seperti; cumi-cumi, ikan kepiting dan lain-lain.Di sepanjang jalan menuju Batukaras, misalnya dari Pangandaran, Hard Rockers bisa mengunjungi sejumlah objek wisata lain seperti pantai Batu Hiu dan Gran canyon..

Don't Miss