Dibangun untuk menghormati sejarah panjang Indonesia dan Belanda, OOST Koffie and Thee memberikan suasana berbeda bagi para pecinta kuliner. Yang paling menarik dari tempat ini yaitu suasananya, mulai interior sampe alunan musik yang diputar membuat kita seolah-olah seperti dirumah sendiri. Dan apabila ada pengunjung lain, itu seperti anggota keluarga sendiri. Kafe unik ini sendiri, tidak hanya menyediakan makanan Belanda seperti kapsalon, patat orloog, bitterballen, poffertjes tapi juga makanan lokal dengan nama unik seperti martabak ibu judes “juan**ukkk pedes”, lumpia siomay, martabak ibu judes, tape koprol, siomay bapak siomay eyang beserta minumannya Indian Late, OranjeThee (Teh Thailand dengan Campuran Susu) dengan Harga sekitar Rp. 30.000-Rp. 50.000.
Alamat : Jl. Kaliwaron 60, Surabaya.
Website : http://www.hetoost.com
BB : 329edc83
Twitter : @hetOost
- Häagen-Dazs - Apr 3, 2014
- Tugu Pahlawan - Feb 7, 2014
- Le Café Gourmand - Feb 7, 2014