Challenge ini lagi viral banget di media sosial Instagram nih! Challenge ini menantang kamu untuk joget mengikuti lagu Drake berjudul “In My Feeling” sesuai interpretasi kamu terhadap lirik lagu tersebut.
Komedian dan Instagram personality bernama Shiggy adalah orang yang pertama kali membuat hal ini viral di dunia maya dengan hashtag #InMyFeelingsChallenge dan #DotheShiggy.
Sudah banyak orang yang mengikuti challenge ini, bahkan hingga merambah selebritas papan atas! Di bawah ini ada beberapa video yang menurut kami paling menunjukan totalitas melakukan challenge ini. Menurut lo, siapa yang paling keren? Eit, tapi lihat video opening versi Jimmy Kimmel yang gagal, kasihan juga! Tonton deh!
Drake
Tantangan ini dirasa kurang afdol kalau empu yang punya lagu belum nyoba, betul nggak sih? So Drake himself joget seperti Shiggy di atas panggung di salah satu konsernya!
J-Hope, member boygroup Korea Selatan BTS
J-Hope yang terkenal sebagai salah satu anggota dancer line di grupnya ini menunjukan bakat menarinya di jalanan Seoul, Korea Selatan dengan penuh swag. Member yang bernama lengkap Jung Hoseok ini termasuk salah satu artis yang memulai challenge ini di negaranya.
#InMyFeelingsChallenge #HopeOnTheStreet pic.twitter.com/Bm8bxtKsFq
— 방탄소년단 (@BTS_twt) July 23, 2018
Boyband Korea Selatan, NCT
Boyband buatan SM Entertainment ini mencoba berjoget di tengah-tengah tangga di sebuah komplek jalanan di Seoul, Korea Selatan. Terlihat 3 member-nya, Mark, Haechan, dan Johnny melakukannya di tengah jalan sepi. Hati-hati ada mobil ya, guys!
#InMyFeelingsChallenge
Hahaha love the song
Did the challenge with my bros Johnny and Haechan
It was really hot out but it was fun dancing on the streets hahaha -mark#kikichallenge #DRAKE #InMyFeelings#NCT pic.twitter.com/WgdMgJqzOW— NCT (@NCTsmtown) July 26, 2018
Ciara
Penyanyi Ciara dan dancing adalah pasangan yang tidak bisa dipisahkan. Wajar jika penyanyi ini melakukan challenge dengan penuh semangat, bahkan saat sedang liburan ke Afrika Selatan. Dalam frame, suaminya, pemain NFL Russel Wilson, mengikuti gerakan istrinya di belakang.
Jimmy Kimmel dan Ty Dolla $ign
Keselamatan harus tetap pertama. Challenge ini ternyata membawa bahaya karena seringkali yang ingin mencobanya membuka pintu mobil yang sedang bergerak di tengah jalan. Maka itu, pembawa acara terkenal, Jimmy Kimmel, mengajak rapper Ty Dolla $ign untuk menunjukan kalau ada cara lain yang lebih aman untuk melakukan challenge ini.
https://www.youtube.com/watch?v=Iexxilux6Co
Will Smith
Aktor legendaris ini memutuskan untuk ikut viral setelah melihat video Ciara yang joget #InMyFeelings saat liburan. Nggak mau kalah, bapak 2 anak ini melakukannya di Budapest dan mengabadikannya juga di channel YouTube-nya. Bahkan, Drake sendiri tekuk lutut setelah lihat video ini dan bilang game over untuk challange ini.
Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar
Dua selebritis cantik gaul ini tentu tidak mau ketinggalan trend. Kedua teman dekat ini, yang bergabung dalam GirlSquad, mengunggah video bukti mereka telah melakukan tantangan ini di akun Instagram Jessica Iskandar baru-baru ini.
- Radio punya peranan penting dalam kemerdekaan Indonesia - Aug 21, 2019
- Hebat, Orang Indonesia jadi desainer sepatu Puma - Aug 21, 2019
- Barasuara meriahkan acara kemerdekaan Akar Merah Putih - Aug 16, 2019