Persaingan Ronaldo dan Messi Rebut Rekor Pencetak Gol Terbanyak di Klub

343
Persaingan Ronaldo dan Messi Rebut Rekor Pencetak Gol Terbanyak di Klub

Hard Rockers, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi masih tetap menjadi rival abadi khusunya dalam memperebutkan rekor pencetak gol terbanyak di klub.

Persaingan semakin panas kembali terjadi saat Ronaldo belum menambah pundi-pundi golnya setelah hijrah ke Al Nassr. Dua pertandingan sudah dilalui Ronaldo di ajang resmi tetapi belum ada satu gol pun yang tercipta.

Persaingan Ronaldo dan Messi Rebut Rekor Pencetak Gol Terbanyak di Klub

Ronaldo gagal mencetak gol di laga debut saat Al Nassr menang 1-0 atas Al Ettifaq, 23 Januari lalu. Catatan itu kembali dialami Ronaldo yang tak mampu menggetarkan jala gawang lawan ketika takluk 1-3 dari Al Ittihad di ajang Piala Super Arab Saudi.

Ronaldo kini mengemas 701 gol. Angka tersebut tentu tidak menguntungkan Ronaldo karena Messi berhasil menambah jumlah golnya.

Baca Juga: Mengenal Istilah Body Count yang Ramai di TikTok

Messi menyumbang satu gol saat Paris Saint-Germain menang 3-1 atas Montpellier dalam laga lanjutan Liga Prancis, Kamis (2/2) dini hari WIB. Tambahan satu gol itu membuat Messi sudah mencetak 697 gol.

Persaingan Ronaldo dan Messi Rebut Rekor Pencetak Gol Terbanyak di Klub

Pemain berjulukan La Pulga hanya membutuhkan lima gol untuk melampaui rekor gol CR7. Dengan performa dan materi pemain PSG, gol-gol Messi berpotensi terus bertambah.

Menurut lo mampukah Messi menyalip rekok Ronaldo sebagai pencetak gol terbanyak di klub?

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

LEAVE A REPLY