Kesan sebagai ‘cowok baik-baik’ memang melekat erat di aktor tampan yang mengawali karirnya sebagai seorang model sejak membintangi film yang diangkat dari novel karya Habiburrahman El Shirazy, Ayat-Ayat Cinta. Di Soundtraxx edisi 26 September, Fedi Nuril banyak bercerita seputar film-film yang pernah ia bintangi, semua peran yang ia terima menurutnya ikut memberikan image cowok baik-baik tersebut.
Ayat-Ayat Cinta, Garasi, Mengejar Matahari, Apa Artinya Cinta?, Inikah Rasanya Cinta?, Janji Joni, Garasi, Tentang Cinta, Menebus Impian, Aku atau Dia, Get Married 3, 5 cm dan yang palin terbaru Moga Bunda Disayang Allah adalah sejumlah judul film yang pernah ia bintangi.
Aktor yang juga anggota band Garasi ini mengaku bahwa keterlibatannya di Ayat-Ayat Cinta turut merubah hidupnya menjadi lebih religius. Selain itu sejumlah hal-hal menarik yang ia dapat pasca menjadi Fachri juga menggelitik hidup pria lulusan jurusan Akutansi ini seperti pengalamnya saat manggung dengan band Garasi yang bukan hanya dihadiri para penggemarnya yang memiliki style anak-band-banget tapi juga dihadiri oleh sejumlah gadis-gadis abg berkerudung yang mengidolakan sosok Fachri ini.
Selain bercerita tentang film Ayat-Ayat Cinta besutan Hanung Bramantyo, Fedi Nuril yang hari itu datang dengan kemeja biru dipadukan celana jeans dan sepatu Converse warna hitam juga bercerita tentang pengalamannya syuting film 5cm yang mengharuskan ia dan para kru berada di Gunung Semeru selama 16 hari. Berbagai kejadian dan pengalaman ala anak gunung sempat dilewatinya.
Pengalaman selama menjalani profesi sebagai seorang aktor membuat Fedi semakin tertantang untuk memerankan banyak tokoh, walaupun menurutnya berdasarkan pendapat dari orang-orang di dunia perfilman Indonesia sosoknya kurang pas jika berperan sebagai tokoh antagonis, tapi hal itu nggak membuat dia berhenti untuk mencoba tantangan-tantangan baru untuk film-film yang ia terima. Film terakhir yang ia bintangi, Moga Bunda Disayang Allah menjadi hal baru menurutnya, karena ia harus memerankan tokoh seorang guru pemabuk yang sering mengeluarkan kata-kata ‘bijak’ saat ia mabuk. Proses syuting film yang soundtrack nya diisi oleh Melly Goeslaw ini sebagian besar menuntutnya untuk syuting di air. Di balik itu ternyata Fedi sempat berucap setelah film 5cm yang membuatnya menjadi anak-gunung, ia ingin main film yang sebagian waktunya dihabiskan di air, dan ternyata ucapannya itu terbukti adanya.
Cowok berbadan tinggi ini juga mengatakan kalau setelah ‘menghadapi’ gunung dan air, ia juga ingin menantang kemampuan beraktingnya di udara. Hmmm kira-kira peran apa yang cocok ya?
Nah, Hard Rockers, masih mau tau cerita seru seputar aktor, aktris dan pelaku perfilman Indonesia lainnya kan? Dengerin terus Soundtraxx setiap hari Kamis jam 9 hingga 10 malam only on 87.6 Hard Rock FM atau streaming di hardrockfm.com
- Snoop Dogg Jualan Vape - Jan 7, 2015
- Hello Goodbye Hello Again di Hard Rock FM - Jan 6, 2015
- Hadiah Gratisan Dari Thom Yorke - Jan 6, 2015