Total album yang udah dihasilkan ada 7, dari album pertama ‘Good Feeling‘ (1997), ‘The Man Who‘ (1999), ‘The Invisible Band‘ (2001) dan ‘12 Memories‘ (2003) proses nya masih lancar-lancar aja, per-dua tahun sekali. Kemudian 5 tahun kemudian, lahir ‘The Boy with No Name‘ yang rilis di tahun 2007 lalu album ‘Ode to J. Smith‘ yang rilis tahun 2008 justru hanya berselang setahun.
Nah, untuk ‘Where You Stand‘ ini kayaknya Fran Healy, Andy Dunlop, Dougie Payne dan Neil Primrose perlu waktu yang cukup panjang untuk bisa merampungkan 11 track yang ada. Album yang rilis pada 19 Agustus 2013 lalu oleh label milik mereka sendiri, Red Telephone Box (via Kobalt Label Services).
Album yang punya single andalan sama dengan judul albumnya ini, udah mengudara sejak 30 April 2013 sedangkan untuk single kedua yang berjudul ‘Moving‘ menyusul pada 1 Juli 2013 lalu. ‘Where You Stand‘ sendiri sempat merajai posisi teratas tangga lagu Skotlandia dan berada di posisi ketiga di chart lagu Inggris, lho.
Semoga aja di album terbaru yang di rekam pada Januari 2011 sampai rampung di bulan Juni 2013 di Ocean Sound Recordings, Giske, Norway and Hansa Tonstudio, Berlin ini bisa ‘Stand’ terus dan mampu bersaing dengan pendatang baru lainnya.
Jangan lupa untuk beli album originalnya, ya!
Sumber: travisonline.com, guardian.co.uk
- Snoop Dogg Jualan Vape - Jan 7, 2015
- Hello Goodbye Hello Again di Hard Rock FM - Jan 6, 2015
- Hadiah Gratisan Dari Thom Yorke - Jan 6, 2015