Film Greenland sukses membuat penonton berdecak kagum dengan efek visual serta cerita yang disuguhkan. Tim dari MRA Media berkesempatan untuk menghadiri screening pada Sabtu (6/3) di Mall Kota Kasablanka.
Setelah sekian lama tidak kemunculan film tentang komet dan kehancuran bumi, akhirnya film Greenland hadir mengobati kerinduan. Film ini disutradarai Ric Roman Waugh, yang juga merupakan sutradara dari film Angel Has Fallen (2019) dan Snitch (2013).
Selain bercerita tentang kehancuran bumi, film Greenland juga mengangkat kisah tentang perjuangan keluarga John Garrity (Gerard Butler) untuk menyelamatkan diri mereka dari hantaman komet yang jatuh ke bumi.
Berawal dari John Garrity dan sang istri Allison (Morena Baccarin) yang mengadakan pesta untuk anaknya Nathan (Scott Glenn). Namun, ketika pesta itu berlangsung dari kejauhan sebuah komet jatuh menghantam bumi.
Tidak lama kemudian John Garrity mendapatkan sebuah pesan yang isinya berupa misi penyelamatan ke sebuah bunker. Keluarga dari John Garrity merupakan salah satu keluarga yang terpilih yang dapat pesan tersebut.
Dikarenakan John Garrity adalah keluarga arstitek, John mendapatkan panggilan khusus karena bidang pekerjaannya akan dibutuhkan sewaktu nantinya ada kerusakan di bumi. Sementara untuk masyarakat sipil, tidaklah mendapat panggilan untuk ke bunker.
Hal ini pun dimanfaatkan oleh John Garrity untuk membawa keluarganya menaiki pesawat menuju bunker. Namun, ketika hampir menaiki pesawat, obat-obatan dari Nathan tertinggal di mobil. Hal ini memaksa John kembali menuju mobil untuk mengambilnya.
Sayang, ketika John sudah berada di pesawat, ia terpisah dari istri dan anaknya. Anak dan istri John sempat mengalami masalah ketika ingin menaiki pesawat, membuatnya mereka tidak bertemu dengan John.
Tidak ingin membiarkan anak dan istrinya terpisah olehnya, John pun akhirnya memaksa tentara yang berada di pesawat untuk menurunkannya.
Di lokasi bandara pesawat sendiri terjadi kerusuhan antara warga sipil yang tidak boleh masuk dengan tentara. Disatu sisi, komet terus-menerus menghujam di area sekitar lokasi membuat situasi makin rumit, sehingga John kesulitan untuk mencari istri dan anaknya.
Perjalanan pun dimulai oleh John untuk menemukan kembali keluarganya serta membawanya ke bunker untuk tetap bisa hidup dari komet besar bernama Clarke yang siap memporak-porandakan sebagian bumi.
Hanya ada satu jalan keluar yaitu bunker yang bertempat di Greenland.
Baca Juga : Nuansa 70an Dihadirkan Dalam Kolaborasi Bruno Mars & Anderson Paak
Mampukah John Garrity beserta keluarganya selamat dari hantaman meteor yang menghancurkan bumi? Buat lebih lengkapnya bisa lo saksiin sendiri Hard Rockers di bioskop terdekat pada Rabu, 9 Maret 2021.
Jangan lupa buat selalu mendengarkan Hard Rock FM Soundtraxx, setiap Selasa, pukul 9 malam, bersama Dewi Hanafi!