Burgerkill Akan Gelar Tur Eropa yang Berjudul “Roar of Chaos European Tour 2022”

389
Burgerkill Akan Gelar Tur Eropa yang Berjudul “Roar of Chaos European Tour 2022”

Burgerkill yang merupakan band metal kenamaan asal Bandung, Jawa Barat siap menggelar turnya ke Eropa yang diberi nama “Roar of Chaos European Tour 2022”.

Band yang kini beranggotakan Ronald (vokal), Puput (drum), Agung (gitar) dan Ramdan (bas) itu akan mengunjungi empat negara Eropa dan main di enam shows. Burgerkill sebelumnya pernah tampil di Wacken tahun 2015 lalu dan jadi band metal Indonesia pertama yang manggung di sana, sebelum disusul oleh band-band metal tanah air lainnya di tahun-tahun berikutnya.

Detail tur akan dimulai di Rotterdam Belanda pada 27 Juli, Budapest Hungaria, 29 Juli, Prague Republik Ceko pada 30 Juli. Setelah itu, mereka langsung berangkat ke Jerman unutk manggung di Wacken The Metal Nation 1 Agustus dan Wacken Open Air 4 Agustus. Tur berkahir di Amsterdam, Belanda pada 8 Agustus 2022.

Wacken Open Air sendiri merupakan salah satu festival metal terbesar di dunia sepanjang sejarah dan penampilan Burgerkill tahun ini menandakan penampilan kedua mereka di sana. Kemungkina besar grup musik heavy metal yang berasal dari kota Bandung yang dibentuk sejak 11 Mei 1995 oleh Aries Tanto bersama teman-teman akan membawakan hit yang berjudul “Roar of Chaos” dalam turnya kali ini.

Baca Juga: Inilah Bocoran Harga iPhone 14 Series 2022

Single “Roar of Chaos” jadi amunisi andalan Burgerkill saat ini untuk menghajar panggung-panggung lokal dan internasional. Single tersebut juga merupakan bukti bahwa unit metalcore asal Bandung itu tahan banting atas situasi apapun.

Bagaimana tanggapan Anda Hard Rockers?

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

LEAVE A REPLY