Hard Rockers, atmos selalu menghadirkan hal istimewa setiap kali membuka gerai baru. Store terbaru Atmos di Pondok Indah Mall 2, kini hadir dengan konsep Japanese Vibes Store with Otaku Room.
Pecinta sneakers Indonesia semakin dimanjakan dengan hadirnya gerai terbaru atmos yang memberikan pengalaman belanja unik. Konsep segar dan unik bernama Japanene Vibes Store with Otaku Room menjadi satu-satunya dan pertama ada di Indonesia.
Atmos menjadi pelopor dengan gerai yang didukung dengan interior ala Jepang. Sentuhan elemen natural seperti kayu, batu, dan tanaman bonsai bisa lo temukan di atmos store PIM 2.
Otaku Room di gerai atmos Pondok Indah Mall 2 juga dilengkapi dengan koleksi barang vintage seperti buku manga, vinyl hingga barang-barang kolektor yang dapat dinikmati oleh para pengunjung.
Marcel Lukman, President Director atmos Indonesia mengungkapkan rasa senangnya karena bisa terus membuka geri-gerai baru di Indonesia dengan hal unik untuk para pecinta sneakers.
“Selama ini sambutan masyarakat pada atmos sangat baik. Komitmen atmos selalu sama, yaitu mengembangkan sneakers culture dan lifestyle brands,” kata Marcel saat acara viewing store atmos Pondok Indah Mall (13/1).
Hal istimewa lainnya menurut Nicholas Schaefer, Founder of The 707 Company ialah bahwa atmos masih akan menampilkan banyak produk langka dan eksklusif dan membawa lebih banyak variasi produk yang lebih mudah diakses bagi mereka yang baru mengenal ‘street culture’.
Selain konsep unik yang dibawa, dengan pembukaan toko terbarunya ini, atmos memiliki harapan untuk menguatkan sneakers culture di Indonesia melalui local community yang memiliki visi yang sejalan.
Oleh karena itu, atmos juga selalu mengundang para influencer ternama yang memiliki kecintaan besar terhadap sneakers culture.
View this post on Instagram
Baca Juga: Perkuat Sneakers Culture di Indonesia, Atmos Kembali Hadir di USS 2022
So, buat Hard Rockers yang ingin melihat koleksi terbaru sambil menikmati Japanese Vibes Store dari atmos bisa langsung kunjungi gerai atmos di Pondok Indah Mall 2 lantai 1!
Penulis: Fadia Syah Putranto