Goodbye, Reed

1789
hrfm reed-lou

Kalimat di atas terdapat sepenggal judul dari hits Walk on the Wild Side yang diciptakan oleh salah satu legenda musik rock Lewis Allan Reed atau lebih dikenal dengan sebutan Lou Reed yang merupakan vokalis sekaligus gitaris American rock band yang fenomenal, The Velvet Undergroud. Reed meninggal pada hari Minggu, 27 Oktober 2013 waktu setempat. Musisi, singer-songwriter, produser dan fotografer menghembuskan nafas terakhirnya diusia ke-71 tahun karena sakit yang dideritanya belakangan ini

Sudah banyak banget karya yang dihasilkan pria yang sempat memutuskan untuk bersolo karir setelah lepas dari band nya di tahun 1972 yang telah bersamanya sejak tahun 1964 dan berhasil menginspirasi banyak musisi seperti David Bowie, U2 dan REM termasuk dalam pengerjaan proyek album Metallica pada tahun 2011 yang lalu, Lulu.

The Velvet Underground bisa dibilang sebagai pelopor bagi para musisi-musisi untuk menghasilkan musik yang keluar dari ‘jalur aman’ dengan lirik-liriknya yang berani seperti tentang narkoba, seksualitas dan hal-hal yang tabu saat itu. Lou Reed pernah jadi bagian grup band yang identik dengan cover album mereka yang bergambar pisang ini turut berperan banyak akan hal itu.

andy-warhol-nico-and-the-velvet-underground-los-angeles-1965

Semoga dunia musik internasional bisa selalu mengenang dan terus terinspirasi dengan karya dari pria kelahiran Booklyn, New York 2 Maret 1942 yang memiliki album pertama setelah keluar dari bandnya, Lou Reed di tahun 1972.

LEAVE A REPLY