Apple baru saja memperkenalkan Macbook Air teranyarnya di Worldwide Developers Conference (WWDC) 2022. MacBook Air terbaru ini ditenagai dengan chip Apple M2 serta harganya lebih mahal dibandingkan Macbook Air M1.
Perbedaaan yang terlihat jelas antara Macbook Air M1 dengan M2 adalah pada ukuran layar. Di MacBook Air M2 menggunakan layar Liquid Retina Display berukuran 13,6 inch serta bezel yang tipis.
Di bagian kamera depan di MacBook Air M2 juga terdapat notch, seperti halnya MacBook Pro terbaru. Selain itu, pada bagian port MacBook Air M2, Apple menambahkan port MagSafe, yang telah lama diimpikan oleh user mac lama. Terdapat juga tiga mikrofon dan empat speaker yang mendukung Dolby Atmos pada Macbook Air M2.
Selain itu, kelebihan dari MacBook Air M2 juga sudah memiliki kamera FaceTime 1080p. Diungkap oleh Apple bahwa dengan kamera 1080p ini dapat dua kali lebih terang saat dalam kondisi kurang cahaya.
Hal yang menarik perhatian adalah chipset yang digunakan Macbook Air terbary, yakni chip Apple M2. Dengan chip Apple M2 performa 40% lebih ngebut dari generasi sebelumnya atau M1. Chipset M2 sendiri memiliki CPU 8 core dan GPU8 dan 10 core.
Macbook Air M2 ini juga mendukung pengisian cepat (fast charging) yang mampu mengisi daya perangkat hingga 50 persen dalam 30 menit selama pengisian. Pengguna harus menggunakan adaptor USB-C 67 watt untuk dapat waktu yang sama saat pengisian.
Dengan segala kelebihannya ini, Macbook Air M2 dihargai lebih mahal dibandingkan versi M1. Apple membanderol Macbook Air M2 mulai dari USD 1199 atau sekitar Rp 17,3 juta. Sementara untuk pelajar USD 1099 atau kisaran Rp 15,8 juta. Tersedia tiga varian warna, yakni silver. starlight, space gray dan midnight.
Sementara itu, ketika MacBook Air M1 dirilis harganya hanya USD 999 atau Rp 14,1 juta dan khusus pelajar diberikan harga USD 899 atau Rp 12,7 juta.
Penulis: Rifqi Fadhillah