Pemandian Tirta Nirwana Songgoriti

3283
travel Tirta-Nirwana-Songgoriti

Berlibur ke kota Malang untuk mendapat suasana segar memang menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, teman, atau pasangan.

Begitu banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi di Kota Batu ini. Salah satunya adalah Pemandian Tirta Nirwama Songgoriti. Kolam renang yang terdapat di tempat wisata ini meruopakan pusat daya tarik pengunjung lokal maupun wisatawan. Selain berenang, ada wahana kecil untuk bermain air. Buat yang tidak bisa berenang, bisa menikmati keindahan alam yang disajikan dengan kesegaran suhu dingin kota yang terkenal dengan apelnya ini.

Memasuki wisata alam disini, Hard Rockers cukup membayar Rp 10.000,- per orang. Memang perlu tambahan biaya untuk menikmati fasilitas yang ada. Ketika ditotal secara keseluruhan, harga pun masih terjangkau. Dibuka dari pukul 07.00 – 17.00, tempat pemandian ini tak pernah sepi pengunjung. Khusus di hari Kamis, ”Pemandian Tirta Nirwana Songgoriti” tidak buka.

Di dalam tempat wisata ini terdapat beberapa pilihan oleh-oleh yang bisa dilirik wisatawan untuk sanak keluarga yang berada di rumah. Berada di tengah pegunungan, tidak membuat tempat wisata ”Pemandian Tirta Nirwana Songgoriti” sulit ditemukan. Aksesnya mudah karena letaknya yang strategis di perbatasan Jalan Songgoriti dan Jalan Arumdalu, Batu.

Sabrina
Latest posts by Sabrina (see all)

LEAVE A REPLY