Tips Terhindar Dari Malware Aplikasi di Google Play Store

417
Tips Terhindar Dari Malware Aplikasi di Google Play Store

Banyaknya aplikasi yang dibuat untuk memudahkan pekerjaan di Google Play Store ternyata tidak semuanya aman Hard Rockers.

Perusahaan siber asal San Jose, California, Amerika Serikat telah mengungkapkan bahwa terdapat aplikasi di Google Play Store yang menyelipkan program jahat atau malware ke dalam aplikasi. Malware sendiri merupakan perangkat lunak yang sengaja dirancang untuk menyebabkan kerusakan pada komputer, peladen, klien, atau jaringan komputer dan berpotensi mencuri data pribadi.

Tips Terhindar Dari Malware Aplikasi di Google Play Store

Dari dampak negative malware seperti yang sudah disebutkan di atas, hal yang paling berbahaya adalah aplikasi dengan malware yang bisa mencuri data pribadi. Dengan begitu tidak menutup kemungkinan bahwa rekening pengguna aplikasi yang di dalamnya terdapat malware jahat bisa dibobol.

Tips Terhindar Dari Malware Aplikasi di Google Play Store

Berikut tips dari Hard Rock FM agar terhindar dari malwar aplikasi di Google Play Store:

  • Pertama Hard Rcokers jangan memasang aplikasi yang tidak perlu, tidak dipercaya dan tidak diperiksa di perangkat seluler. Elo harus tetap berpegang pada sumber dan penyedia yang Anda kenal dan percayai.
  • Kemudian Hard Rockers bisa cari aplikasi dengan jumlah pemasangan yang sangat tinggi dan ulasan positif. Aplikasi yang direkomendasikan oleh sumber yang bisa dipercaya dan juga menampilkan banyak pemasangan dan ulasan positif.
  • Langkah berikutnya jangan sembarangan untuk memberikan izin dengar notifikasi dan izin aksesibilitas yang ditingkatkan ke aplikasi tidak terpercaya. Layanan pendengar notifikasi ini memungkinkan akses terhadap kata sandi/PIN (OTP).
  • Terakhir, elo harus hindari untuk memasang aplikasi perpesanan atau gunakan sangat hati-hati serta luangkan waktu untuk meneliti dan memastikannya. Soalnya app yang menyangkut perpersanan bisa membaca OTP korban.

Baca Juga: Bedah Fakta di Teaser Trailer Terbaru John Wick: Chapter 4

Apalika ada diantara Hard Rockers yang merasa janggal dan menjadi korban aplikas berbahata dari aplikasi Google Play Store, elo bisa segera beri tahu Google lewat opsi dukungan di Play Store.

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

LEAVE A REPLY