Israel Adesanya Kecewa Dengan Keputusan Wasit Saat Dinyatakan TKO di UFC 281

345
Israel Adesanya Kecewa Dengan Keputusan Wasit Saat Dinyatakan TKO di UFC 281

Petarung asal Selandia Baru, Israel Adesanya merasa kecewa dengan keputusan wasit yang menyatakan dirinya kalah Technical Knockout atau TKO.

Pada UFC perebutan gelar juara kelas menengah UFC, Minggu (13/11/22) di New York, Israel Adesanya harus rela kehilangan sabuk juaranya usai wasit Marc Goddard menghentikan pertandingan setelah Alex Pereira dinyatakan menang TKO atas Israel Adesanya.

Israel Adesanya Kecewa Dengan Keputusan Wasit Saat Dinyatakan TKO di UFC 281

Adesanya merasa dirinya masih bisa mempertahankan gelar juara dunia setelah diprediksi menang angka sepanjang empat ronde melawan Pereira di UFC 281. Akan tetapi, di pertengahan ronde kelima dirinya kelimpungan setelah menerima sejumlah pukulan Pereira.

Hal tersebut membuat Wasit Goddard kemudian memberi kemenangan TKO untuk Periera saat ronde kelima berjalan 2 menit 1 detik. Adesanya mengatakan keputusan Goddard membuatnya kehilangan gelar juara dunia kelas menengah UFC, gelar yang sudah dipegangnya sejak 2019.

Israel Adesanya Kecewa Dengan Keputusan Wasit Saat Dinyatakan TKO di UFC 281

“Saya bersyukur punya kehidupan luar biasa. Ini momen luar biasa. Ini gila. Tapi saya baik-baik saja. Hal pertama yang saya katakan kepada wasit adalah saya baik-baik saja. Karena kondisi saya masih jernih, saya masih bisa bertarung, tapi nasib sial terjadi,” kata Adesanya dikutip dari MMA News.

“Saya tidak senang dengan keputusan wasit. Saya berbicara dengan pelatih dan saya mempercayai mereka. Tapi saya baik-baik saja. Saya masih bisa melihat semuanya terjadi. Mata saya mungkin sedikit berputar ke belakang, tapi kondisi saya jernih,” ucap Adesanya.

“Ah, sial. Ego saya ingin mengatakan, ‘Setidaknya biarkan saya mempertahankan diri’. Saya tidak berpikir saya sudah kalah, karena saya masih di sana,” kata Adesanya.

“Saya pernah melihat keputusan wasit yang lebih buruk. Tapi sial, bawa kembali Steve Mazzagatti [mantan wasit UFC]. Saya baik-baik saja. Pereira mungkin memenangi ronde kelima, tetapi saya seharusnya tetap menjadi juara dunia,” ucap Adesanya.

Sebagai informasi, hasil UFC 281 itu menjadi kekalahan ketiga Adesanya dari Pereira, dengan dua lainnya terjadi di ajang kickboxing. Pertarung berdarah Nigeria itu pun menuntut tarung ulang melawan Pereira di UFC.

Baca Juga: Avenged Sevelfold Kembali Akan Merilis Album Terbaru Tahun 2023 Mendatang

Bagaimana Hard Rockers, apakah keputusan wasit menghentikan pertandingan sudah tepat?

 

Penulis: Fadia Syah Putranto

LEAVE A REPLY