Lagi jalan – jalan ke Bandung, terus mendadak mau ngopi dengan suasana rumah? Kalau begitu Hard Rockers wajib cobain Roemah Kopi. Sebuah Resto & Café tempat para pecinta kopi yang berlokasi di ketinggian kota Bandung. Suasana restonya sangat indies dengan dihiasi perabotan jadul.
Dikombinasikan dengan lokasinya yang berada di Dago Atas dan jauh dari keramaian kota Bandung dijamin bakal bikin pengunjungnya refresh dengan segala kepenatan rutinitas sehari – hari. Sesuai dengan namanya yakni Roemah Kopi, ada signature beverages yang wajib dicoba, yakni “King of Coffee”, ini adalah Chilled Coffee with Rum and Melted Chocolate. Sensasi wangi rum dan kopi yang digiling halus dijamin bikin ketagihan!
Selain kopi, ada Rissoles with mayo sauce dan Sausage grill sebagai temen ngopi yang semuanya home made! Kalau masih lapar, Hard Rockers bisa pesan Nasi Ayam Asap yang diklaim super sehat. Bumbu manis dan gurihnya, meresap sampai ke tulang! Tekstur daging ayamnya? Lembut dan juicy! Mau? Kalau main ke Bandung, jangan lupa mampir ke Roemah Kopi di Jl. Terusan Rancakendal Luhur No. 9, Dago Pakar (Dago Atas), Phone: (022) 2512613.
Source: penulis dan berbagai sumber
- Snoop Dogg Jualan Vape - Jan 7, 2015
- Hello Goodbye Hello Again di Hard Rock FM - Jan 6, 2015
- Hadiah Gratisan Dari Thom Yorke - Jan 6, 2015