Tag: Hacker
Akibat Ulah Bjorka, Indonesia Menempati Posisi 3 Kebocoran Data di Dunia
Hard Rockers, Bjorka dan beberapa hacker lainnya belakangan ini berulah dengan membocorkan data warga Indonesia.
Akibat hal tersebut, membuat ranking Indonesia dalam hal kebocoran data melonjak. Menurut studi terbaru perusahaan cybersecurity Surfshark. Secara total, 108,9 juta akun dibobol pada kuartal III 2022 (Juli-September). Indonesia disebut berkontribusi 12 persen.
"Menyusul serangan siber Bjorka yang terkenal dan insiden lainnya, Indonesia menempati peringkat ke-3 di dunia berdasarkan pengguna yang dilanggar pada Q3'2022, mencapai 12 persen dari semua pembocoran data dunia," dikutip dari keterangan pers cybersecurity Surfshark, Selasa (15/11/22).
Dengan angka tersebut, Indonesia melompat dari posisi ke-8 ke posisi ke-3 dengan jumlah pengguna yang dilanggar hanya dalam waktu tiga bulan, bahkan...
Kembali Eksis, Bjorka Klaim Targetkan Pembocoran Data Aplikasi PeduliLindungi
Hacker fenomenal, Bjorka kembali eksis dengan mengklaim bahwa dirinya akan menargetkan pembocoran data di aplikasi PeduliLindungi.
Sebelum informasi tersebut, Bjorka sempat muncul setelah lama menghilang lewat unggahan terbarunya berjudul 'MYPERTAMINA INDONESIA 44 MILLION' di situs BreachForums, pada Kamis (10/11) pukul 02.31 AM.
"next target: pedulilindungi," tulis Bjorka di kanal Telegram Bjorkanism, Kamis (10/11/22).
Perlu diketahui, Bjorka belum pernah berkoar secara jelas soal rencana membocorkan PeduliLindungi sebelumnya. Namun, dirinya pernah menyebarkan data-data vaksinasi pejabat, termasuk Menko Maritim dan Investasi Luhut Pandjaitan, yang ada di PeduliLindungi.
Melalui unggahan terbarunya, Bjorka mengungkapkan bocoran data MyPertamina itu terdiri dari file terkompresi (compressed) 6 GB, tak terkompresi (uncompressed) 30 GB,...
Inilah Rekam Jejak dan Motif Hacker Bjorka
Belakangan ini warganet Indonesia dihebohkan dengan sosok hacker Bjorka yang namanya meroket usai mengunggah data registrasi SIM card sampai membuat surat untuk Presiden.
Bjorka diketahui bergabung Twitter pada September 2022 dengan menampilkan informasi pada profil berupa frasa "yea catch me if you can. email: [email protected]" dan berlokasi di Warsaw Polandia. Dirinya hanya mengikuti satu akun dan memiliki lebih dari 183 ribu followers.  Hal yang sama juga di akun Telegram-nya.
Melansir dari profil BreachForums meskipun Bjorka baru bergabung di situs gelap dalam kurun waktu dua bulan, reputasinya sudah mencapai 573 dan mendapat bintang enam. Pembocoran data pertamanya di breached.to adalah data pelanggan Tokopedia...
Seperti Film James Bond, Hacker Banjiri Kota Moskow Dengan Taxi
Hacker berhasil membuat dunia geger khususnya di Ibu Kota Rusia, Moskow. Pasalnya kota Moskow tiba-tiba dibanjiri oleh Taxi yang membuat banjir seperti di film James Bond.
Diketahui puluhan taksi online dari perusahaan Yandex Taxi mendadak membanjiri jalanan kota Moskow, Rusia tepatnya di wilayah Fili. Dengan kejadian itu, kemacetan besar pun tidak bisa dihindari di Ibukota Rusia tersebut.
Dilansir The Verge, seseorang diduga telah meng-hack sistem taxi tersebut lalu memesan puluhan taksi ke titik yang sama. Sehingga puluhan taksi menuju satu titik dan menyebabkan kemacetan. Kemacetan parah berlangsung kurang dari satu jam. Namun dmeikian, Yandex menegaskan akan memperbarui sistemnya sehingga serangan serupa...