15 tempat nongkrong yang asyik buat nobar Piala Dunia 2018

4764

Nonton bola — entah itu piala dunia, piala eropa, atau liga-liga besar di dunia — enaknya nonton bareng (nobar). Ya, aktivitas nonton bola kalau bareng teman akan lebih seru.

Apalagi bila tempat nobar sangat cozy dan mendukung untuk bersorak sorai gembira. Berikut ini kami kumpukan 15 tempat nobar asyik di Jakarta.

1. Mcdonald Sarinah

Tempat makan cepat saji ini memang tidak pernah absen memberikan tempat nobar, apalagi saat piala dunia. Kamu akan melihat pertandingan bola sedari hari pertama piala dunia dimulai. Dengan lokasi strategis di daerah Thamrin, banyak pekerja kantor langsung kesana karena takut ketinggalan pertandingan kalau harus pulang ke rumah.

2. Lawless Burger Bar

Tempat yang sedang hits bagi anak muda rupanya mengadakan nobar piala dunia. Berkonsep heavy metal rock tidak membuat mereka jadi halangan membuat tempat makan membuat acara nonton bareng piala dunia atau pertandingan besar.

Apalagi bila kamu sudah mencoba burger andalannya, terdiri dari The Lemmy, Sabbath Burger, Motley Burg, Amdaldan hingga Madballs, kamu ketagihan kesana. Karena rasanya sangat enak.

3. Hanggar futsal

Tempat ini merupakan tempat yang sudah familiar bagi orang pecinta nonton bareng. Ya, tidak hanya pertandingan bola piala dunia 2018 saat ini saja, setiap minggu Hanggar selalu menjadi tempat nobar, khususnya pertandingan bigmatch.

Bila kamu nobar yang berkawasan jalan Gatot Subroto, kamu akan disambut layar raksasan dan ruangan yang cukup luas. Kamu bakal nyaman saat menonton.

4. Lotte Shopping Avenue

Agar pengunjung setia makin bertambah, Lotte menghadirkan nobar piala dunia 2018. Berkonsep mirip Lippo Mall Kemang, Lotte menyediakan layar raksasa dan bantal-bantal besar untuk mereka santai menikmati pertandingan bola negara idoalnya.

5. IFI Indonesia

Berada di daerah Thamrin, auditorium kebudayaan milik kedubes Perancis sering jadi tempat nobar piala dunia. Sudah tentu, tempat nobar ini akan selalu ada bila timnas Perancis bertanding. Bila kamu butuh tempat nobar dengan pengalaman baru, kamu bisa datang ke tempat ini. Karena kamu bisa menikmati budaya Perancis sebelum nobar di IFI Indonesia.

6. Hooters

Tempat makan yang tekenal dengan chicken wings-nya ini bisa jadi pilihan tempat nobar. Apalagi bila rumah kamu di daerah Jakarta Selatan, cocok banget kalau kamu butuh tempat nobar.

7. Jakarta fair 2018

Ya, tempat yang bertempat di JIEXPO- Kemayoran ini selalu mengadakan piala dunia 2018. Tak tanggung-tanggung, tiga layar raksasa langsung ditampilkan pihak Jakarta Fair. Alhasil, kamu bakal puas nobar piala dunia.

Bila saat nonton perut mendadak keroncongan, kamu bisa melipir sebentar ke food court. Di mana banyak stand makanan berdiri di sana.

9. Lippo Mall Kemang

Ini adalah salah satu mall yang selalu menghadirkan nobar di piala dunia 2018. Itu karena tempat dan suasana yang cozy yang hadir di sana. Saat kamu datang ke sana, beberapa sofa empuk sudah berada di depan layar raksasa – menunggu untuk diduduki. Kalau mau makan, selayang mata memandang terdapa kafe dan restoran. Jadi, ini tempat ideal buat kamu nobar piala dunia.

11.Brewekz bar

Bar ini berada di dalam Senayan City, dan disini banyak komuintas penggemar sepak bola mengumpul serta nobar disini. Sudah tentu, saat memasuki ajang piala dunia bar ini juga membuka nobar untuk pengunjungnya. Bila kamu suka nongkrong di Senayan City, bar ini bisa jadi pilihan.

12.100 Eatery & Bar

Bila kamu nobar di sini, televisi ukurang 40 inci akan kamu temukan disekeliling ruangan. Oleh karenanya, jangna takut kamu gak bisa menikmati nobat bila penuh. Resto yang bertempat di Senayan juga punya makanan yang enak. Jadi, kalau kamu sewaktu-waktu lapar, makanan di 100 Eateri & Bar siap memuaskan rasa laparmu.

13. KFC Kemang

Sebenarnya semua KFC di ibukota menyediakan layar lebar untuk nobar. Tetapi, disini kamu akan melihat membludaknya penggemar sepak bola. Hampir setiap hari ratusan orang memenuhi KFC Kemang hanya untuk nonton bareng.

14. Double Doors

Tempat makan yang berada di Kembangan- Puri Indah ini salah satu rekomendasi tempat kami nobar di Jakarta Barat. Di tempat ini tak hanya menyediakan televisi besar untuk nobar, tapi juga banyak games lain yang bisa kamu mainkan untuk menunggu pertandingan piala dunia dimulai.

15. Burgundy

Bertempat di hotel Grand Hyatt Jakarta, bar ini menawarkan suasan nonton yang cozy. Apalagi Burgundy juga menawarkan paket minuman yang sayang untuk dilewatkan. Yang mana bisa membuat kegiatan nonton makin seru. Jika kamu tertarik datang ke sini, kamu bisa mendatanginya sejak piala dunia hari pertama sampai selesai ya.

Sumber Her World Indonesia