Alasan kenapa orang lebih memilih nonton sendirian di bioskop

3065
bioskop

Buat kamu yang hobi nonton, nonton d bioskop memang sangat mengasyikan. Pasalnya,nonton di bioskop punya efek lebih hidup, karena layar besar dan suaranya yang menggelegar. Di bioskop pasti kamu sering melihat, orang yang lebih memilih nonton sendirian.

Buat sebagian orang, nonton di bioskop sendirian itu menyedihkan. Padahal, nonton bioskop sendirian, nggak semenyedihkan itu kok.

Yuk intip alasan kenapa orang lebih memilih nonton sendirian di bioskop!

Bebas mau nonton film apa

Setiap orang punya selera yang berbeda-beda, termasuk genre film. Memutuskan untuk nonton film di bioskop sendirian berarti nggak harus menonton film yang ­genre-nya kamu nggak suka. Kalu kamu nonton di bioskop bareng pacar atau teman, ngajak nonton film horror yang lagi happening, tapi kamu nggak suka film horror. Daripada memaksakan diri, lebih baik kamu nonton sendiri kan.

Nggak ada yang ganggu

Kalau kamu menonton sendirian di bioskop, kamu akan lebih fokus menonton. Nggak ada yang mengganggu, nggak akan ada yang mengajak kamu mengobrol di tengah adegan film yang lagi seru-serunya. Apalagi, kalau film itu adalah film yang kamu sudah tunggu-tunggu. Pasti kamu nggak ingin melewatkan satu adegan pun.

Bebas memilih tempat duduk

Ini juga salah satu alasan kenapa orang suka nonton film sendirian. Kalau kamu terpaksa harus datang telat, kamu masih bisa menonton film pilihanmu. Walaupun film itu sangat ramai hingga kursi nyaris penuh. Tapi, kamu akan menemukan slot satu kursi kosong walaupun studio sangat ramai. Itulah keuntungan nonton sendiri, kamu pasti selalu dapat kursi walaupun studionya penuh.

Lebih irit

Kalau kamu datang bersama pacar, pasti kamu akan membayari tiket nonton si pacar juga. Belum lagi popcorn dan minuman yang harus kamu beli untuk camilan menemani nonton film. Kalau kamu nonton film sendirian, tentu kamu akan banyak mengirit uang hehehe uangnya juga bisa kamu gunakan untuk menonton film lain.

Bebas memilih jam tayang

Walaupun, selera film kamu dan teman sama, tapi karena kesibukan masing-masing kamu jadi nggak bisa sesuaikan jadwal. Atau karena kesibukan, kamu baru bisa nonton jam 9, tapi pacar atau temanmu nggak boleh pulang lewat jam 9 malam. Susah kan! Jadi, daripada sulit menyesuaikan jadwal dan pada akhirnya nggak jadi nonton bareng, mending kamu nonton sendirian.

Source: Cosmo Girl Indonesia

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainment! Streaming terus Hard Rock FM di sini!

Baca juga:
Wine dapat meningkatkan kinerja otak
6 hal yang harus dipertimbangkan sebelum bikin tato
Berkenalan dengan pasangan paling populer di Instagram