30 waralaba video game terbaik sepanjang masa

8243

Sekarang kita hidup di era emas video game dengan semua waralaba yang sudah dibuat bertahun-tahun agar para gamer memiliki banyak pilihan untuk masuk ke dalam cerita dari berbagai game epik klasik. Menurut ribuan orang yang mendaftarkan suara di Ranker, inilah 30 waralaba video game sepanjang masa.

30. Diablo

Salah satu game PC dengan penjualan terbaik sepanjang masa, action RPG Diablo memiliki gameplay yang yang sederhana, hanya tebas semua musuh yang ada, sudah mendapat menjadi teman hidup untuk kebanyakan orang dan membantu studi Blizzard dipuja oleh banyak gamer.

29. Uncharted

Game eksklusif dari Sony PlayStation ini selalu membuat kami jatuh hati dengan petualangan bergaya Indiana Jones. Memainkannya dengan serangkaian aksi besar sambil mengumpulkan seluruh harta karun bersama Nathan Drake membuat kami sama sekali tidak keberatan.

28. Tetris

Permainan puzzle ini memang banyak melakukan iterasi (pengulangan) selama bertahun-tahun, tapi konsep dasarnya tetap sama—menggunakan blok untuk membuat garus penuh dalam permainan sebelum semua terpenuhi blok. Soundtrack-nya pun perlu mendapatkan tempat tersendiri di dalam list.

27. Pac Man

Apa lagi yang bisa kami katakan tentang bola kecil berwarna kuning dan istrinya ini? Keduanya sudah menghiasi game console sejak pertama kali ditemukan. Saat semua waralaba sudah membuat karakter yang mengikuti budaya pop, kita tetap tidak bisa meninggalkan Pac Man karena dia sangat spesial.

26. Star Fox

Perjalanan di luar angkasa dengan simulator pesawat dengan Nintendo bisa dilakukan berkat Star Fox dan semua kru dari kerajaan pilot binatang. Pada awalnya, game ini menampilkan gaya grafis poligon yang membuat ruang makan Fox tampak futuristik. Sekarang para fans pun menuntut banyak dari waralaba ini. Beruntung dengan adanya Nintendo Switch, seri ini menemukan keseriusan lagi dan kita bisa berharap banyak darinya.

25. Bioshock

Game arahan Ken Levine dengan semua petulangan bergaya first-person-shooter mencampuradukkan cerita fiksi ilmiah dan sentuhan gaya abad kuno. Hasilnya adalah serangkaian penembak ganas yang bisa menguji keahlian jemari Anda.

24. Resident Evil

Game yang paling menyeramkan. Resident evil tidak hanya menaruh hantu murahan untuk menakuti Anda waktu bermain, game ini juga membuat Anda bergidik dan mau bermain lama dengan semua terror zombie dalam ceritanya. Kisah Alice, Umbrella, dan semua karakter besar lainnya berhasil lolos selama lebih dari dua dekade waralaba game ini ada.

23. Call of Duty

Sejak debutnya dalam kisah Perang Dunia II, Call of Duty selalu mengambil bagian dari semua ajang perang abad ini. Bukan hanya menaruh semua COD ke dalam setiap era dan lokasi, waralaba ini juga memiliki online deathmatch yang bisa mempertemukan player-to-player, juga kejuaraan tempat pada pemain COD bertarung setiap tahunnya. Kalau Anda mencari tempat untuk memaki orang lain, komunitas COD merupakan salah satu tempatnya.

22. God of War

Action-adventure game milik Sony yang terinspirasi dari kisah mitologi ini memiliki dua hal penting: peraturangan yang fantastis dan pria besar bertato bernama Kratos. Cerita Kratos membawa kita semua ke dalam masa dewa-dewa Yunani. Sepertinya seri yang akan datang akan membawa dia kembali ke Norse. Siapa tahu.

21. Kirby

Karakter unik Kirby juga masuk menjadi salah satu yang terbaik di dalam list, tapi Nintendo memasukkan dia ke dalam pekerjaan ini dalam waktu yang sangat lama untuk menyedot musuh dan mengambil kemampuannya. Platmornya telah menjadi bukti kemampuan Nintendo dan dia pun salah satu karakter sakti dalam game Smash Bros.

20. Mass Effect

Cerita fiksi ilmiah di luar angkasa memiliki basis yang kuat walaupun ada beberapa salah langkah di game yang baru. Namun, cerita Komandan Shepard membawa kita pada sebuah permainan galaksi yang tidak mudah untuk dilupakan—terlepas dari cara Anda memainkannya.

19. Kingdom Hearts

Menggabungkan karakter Disney dengan Final Fantasy merupakan formula sempurna untuk menghasilkan kesuksesan. Kingdom Heats dengan segala bentuk “remix” yang mereka buat menempatkan peringkat tertinggi dalam segi kualitas dan menyedot waktu Anda untuk memainkannya. Kalau saja Square Enix memberikan tanggal perilisan Kingdom Hearts 3, mungkin saja mereka akan berada lebih tinggi dalam list.

18. Tomb Raider

Petualangan Lara Croft sudah memberikan kita berbagai cerita dalam sejarah video game. Mulai dari payudara lancip di masa-masa kemunculan perdananya hingga karakter yang sangat menyerupai manusia asli di reboot, pemburuan harta yang dilakukan Lara sangat membuat kita semua puas.

17. Street Fighter

Salah satu fighting game terbaik yang pernah dibuat, Street Fighter sudah menempatkan standar tinggi untuk kompetisi satu lawan satu dalam dunia video game. Meskipun sudah banyak inovasi dengan combos dan supers yang ditambahkan dalam seri-seri terbaru, inti dari game ini tetap dipertahankan dan karakternya pun tetap familier. Tanpa perlu dipertanyakan, tanpa Chun Li dalam hidup kita, tidak ada yang bisa kita lakukan.

16. Assassin’s Creed

Kecepatan yang membuat Assassin’s Creed berkembang dari sebuah IP menjadi waralaba kelasik yang besar sangatlah mengejutkan. Permainan yang original, Perang Salib, cerita yang luar biasa, pencampuran sejarah, open-world parkour, pertarungan tangan kosong, dan cerita keseluruhan yang hebat. Saat Ezio diperkenalkan dan serinya terjadi di era Renaissance, kami sudah takjub. Sekarang, beberapa game dan masa berlalu, AC menjadi hantu yang sangat keren dan kami senang Ubisoft menggali lebih banyak untuk masa depan game ini.

15. Crash Bandicoot

Kami tidak bisa melupakan sedikit pun karakter yang satu ini karena ketenarannya dan selalu ada tempat di hati kami untuk Crash dan teman-temannya. Dengan kembalinya game ini, kami selalu menunggu apa lagi yang akan dilakukan untuk Crash.

14. Donkey Kong Country

Donkey Kong mungkin memulai masanya dalam game sebagai versi mengerikan dari King Kong, tapi dia punya karakter sendiri dalam DK Country bersama dengan keluarganya yang telah membuat beberapa cerita terbaik dalam konsol Nintendo selama bertahun-tahun.

13. Mega Man

Waralaba game ini telah mengajarkan kita semua untuk menggunakan alat terbaik dalam bekerja. Cerita Mega Man dan semua karakter di dalamnya, termasuk musuh terbesarnya, sudah menjadi bagian terpenting dalam game.

12. Metroid

Salah satu game Nintendo terbaik ini menampilkan Samus Aran, jagoan wanita pertama dalam video game dan petualangannya telah memakan banyak waktu dalam hidup kita. Kami sangat tidak keberatan. Kalau memang Nintendo memberikan game Metroid baru yang keren lagi, kami akan dengan suka hati memainkannya.

11. Fallout

Cerita setelah kiamat ini merupakan kisah paling khas dari seri Fallout. Dunia yang dihuni oleh NPC yang tidak terhitung jumlahnya ini terus memberi perhatian kepada semua penggemar selama bertahun-tahun dan setiap kemunculannya selalu disambut dengan penuh semangat oleh gamer yang menyukai game ini.

10. Metal Gear

Gagasan Hideo Kojima untuk menyatukan genetika dan senjata nuklir dalam cerita opera ternyata membuat twist tersendiri di dalamnya. Tidak diragukan lagi, kehadiran Kiefer Sutherland dalam Metal Gear terbaru membantu mendorong peringkat game ini. Namun, karakter ikonik dan gameplay yang spektakuler semakin membantu game ini menjadi seri yang harus dimainkan.

9. Mortal Kombat

Kekerasan yang dibawa oleh Mortal Kombat menjadi kebencian para orangtua di tahun 90-an yang juga menjadikan game ini wajib dimainkan oleh setiap anak di planet ini. Para jenius di balik permainan ini pun membungkam semua keburukan ke dalam waralaba fighting game yang bertahan hingga tiga dekade. MK masih merupakan seri terbaik yang masih diproduksi dengan kualitas tinggi.

8. Sonic the Hedgehog

Setiap pembuat konsol pasti punya maskot dan Sega pun memilikinya. Si Landak biru yang punya kecepatan super ini yang membangun konvensi platformer dan membawanya ke masa depan dengan menambahkan lompatan-lompatan hebat.

7. Halo

Salah satu game yang harus dimiliki oleh para gamer Xbox ini telah menghasilkan waralaba yang paling penting hingga saat ini. Kisah Master Chief masih luar biasa karena menceritakan kisah galaksi yang sedang dalam pengepungan dan bisa dimainkan oleh banyak player.

6. The Elder Scrolls

Para pecinta game fantasi pasti tahu kalau mereka memilih game yang tepat. Kalau sampai saat ini masih ada gamer yang memainkan seri Morrowmind, berarti game ini memang waralaba yang sangat kuat.

5. Grand Theft Auto

Game ini bermula dari kumpulan animasi kelas bawah dan berubah menjadi kiblat dari semua game di seluruh dunia. GTA menjadi pionir dari berbagai basis game, mulai dari 3D open-world hingga interaksi online yang membuat waralaba ini masuk ke dalam lima besar.

4. MarioKart

MarioKart lebih mengajarkan kita tentang rasanya berduka ketimbang prosesi pemakanan kakek-nenek kita. Mulai dari SNES sampai ke Switch, trek balap MarioKart yang dipenuhi dengan tempurung kura-kura adalah tempat bermain sejak kecil. Bahkan sekarang, mengajak teman-teman Anda untuk melakukan tiga putaran di rainbow road dan memenangkannya merupakan pencapaian terbesar dalam hidup.

3. Super Smash Bros

Game yang bisa membuat sekelompok orang terjaga hingga berhari-hari adalah sebuah mahakarya. Membawa semua karakter dalam satu game merupakan formula bagus untuk menjadikan game ini favorit semua orang.

2. The Legend of Zelda

Kami tidak akan pernah bosan untuk menyelamatkan orang yang sama sepanjang hidup dalam game Zelda. Link mungkin tidak memiliki kesamaan dengan Mario, tapi permainannya selalu dibangun dengan indah dan penuh dengan teka-teki, termasuk pertarungan satu-lawan-satu dengan bos. Permainan Mario mungkin gila, tapi Zelda membuat Anda seperti pahlawan sebenarnya.

1. Super Mario Bros

Ada sedikit kejutan saat melihat tukang ledeng ada di daftar tertinggi. Dengan kehebatan dari Nintendo, Mario si tukang ledeng selalu tampil dengan segar untuk para penggemarnya selama bertahun-tahun. Dari platformer tradisional ke dunia 3D yang inovatif hingga permainan pesta dan beberapa judul olahraga yang sederhana, Mario identik dengan video game, apalagi Mario Odyssey akan hadir di akhir tahun itu dan membuat kami membayangkan Mario akan bertahan hingga berpuluh-puluh tahun lagi.

Source: Maxim Indonesia

Jangan kelewatan berita-berita terkini lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainmentStreaming terus Hard Rock FM di sini!

Baca juga:
Lindsay Lohan berlibur ke Bali
Betulkah rokok elektrik lebih aman dari rokok biasa?
Ngeri! Mc Gregor yakin jatuhkan Mayweather dironde awal

LEAVE A REPLY