Beli Gadget, Kantong Tetap Aman

1283
belanja-gadget

 

Nah, itu artinya Hard Rockers harus tau dulu cara mengatur keuangan yang tepat saat ingin membeli gadget baru. Jangan sampai update dengan perkembangan teknologi tapi susah dalam hidup sehari-hari. Sebelum beli gadget keluaran baru-baru ini, sebelum ganti smartphone lo, baca dulu tips berikut ini ya :

1. Pilih gadget yang sesuai kebutuhan. Salah satu caranya dengan meneliti dulu fitur apa saja yang ada pada gadget. Tidak perlu terlalu canggih, karena akan percuma jika tidak kita gunakan karena sebenarnya kita tidak membutuhkannya.

2. Beli gadget tidak sama dengan beli gadget terbaru. Mindset ini sepertinya perlu kita ingat nih. Pertimbangkan baik-baik untuk mengganti gadget lama dengan gadget keluaran terbaru di saat dana terbatas. Jangan paksakan diri untuk berutang. Belajar untuk menabung dan menahan diri dalam beberapa bulan ke depan. 

3. Manfaatkan gadget untuk cari tambahan pendapatan dengan mempermudah Hard Rockers menjaga relasi dengan partner, relasi, atau klien bisnis. Optimalkan dengan baik untuk mengisi kembali kantong keuangan.

4. Beli secara tunai. Jangan mudah tertarik dengan tawaran cicilan kartu kredit, baik dengan bunga 0% ataupun berbunga tinggi. Lebih baik untuk menabung dan membeli gadget secara tunai, dibandingkan mencicil dengan biaya yang akan lebih mahal. 

Perhitungan keuangan dan kebutuhan yang teliti dan tepat, tentu menjamin keuangan aman saat ingin membeli gadget.

Stephrine
Latest posts by Stephrine (see all)

LEAVE A REPLY