Han Gang: Korean Food Kitchen

2080
DSC 0162

Semenjak demam k-pop menyebar di Indonesia membuat banyak orang, baik orang dewasa maupun remaja menjadi gila akan Korea. Kegilaan itu bukan hanya kepada girlband atau boyband asal Korea saja. Namun juga pada negara, budaya, bahkan kulinernya sekaligus. Hal tersebut membuat bermunculannya beberapa restoran yang menghidangkan menu Korean food, termasuk Han Gang.

Han Gang adalah salah satu franchise restoran Korea ternama di Jakarta yang menyediakan berbagai macam makanan yang berasal dari Korea. Mulai dari makanan khas Korea yang namanya sering terdengar hingga yang jarang.

Salah satu menu andalan adalah bibimbap. Bibimbap sendiri merupakan salah satu makanan khas Korea yang namanya sudah cukup tenar di telinga para pecinta Korean food.

Selain itu, setiap  pemesan menu makanan khas Korea seperti bibimbap, kamu juga akan disediakan menu tambahan lainnya seperti kimchi, keripik singkong, ikan teri, dan beberapa tumisan dalam ukuran kecil.

Ada yang berbeda dari restoran Han Gang yang terletak di Mall Living World ini. Restoran yang berada didekat pintu masuk mall ini menyatu dengan restoran lain yaitu restoran White Hunter.

White Hunter sendiri rupanya bukanlah restoran yang menyediakan menu makanan yang sama dengan Han Gang, melainkan menyediakan menu makanan Western. Jadi, jangan khawatir, karena kamu pasti akan dibuat bingung dengan pilihan menu yang sama-sama lezat ini.

Kembali ke resto Han Gang. Bicara mengenai harga memang menu di restoran ini terbilang mahal. Meski harganya mahal tidak membuat restoran ini sepi pelanggan. Banyak pengunjung yang rela mengantri untuk makan di restoran ini. Hal itu tentunya membuktikan bahwa Han Gang tidak main-main dengan racikan dalam citarasa masakan khas Korea sehingga membuat para pengunjung berani untuk tetap mengkonsumsi makanan khas Korea di restoran ini meski harga mahal.

So, kamu patut mencoba Han Gang, Hard Rocker! « [teks & foto @nandyaBachtiar]

LEAVE A REPLY