Kelly Clarkson dan Snoop Doog Akan Jadi Host di American Song Contest

324
Kelly Clarkson dan Snoop Doog Akan Jadi Host di American Song Contest

Kelly Clarkson dan Snoop Doog baru saja diumumkan untuk bertugas menjadi host dalam seri kompetisi tarik suara baru dari stasiun televisi NBC yang diberi nama American Song Contest. Acara tersebut merupakan versi Amerika dari kontes lagu ternama Eropa, Eurovision Song Contest.

Sama seperti Eurovision Song Contest,  artis dari seluruh penjuru AS yang mengikuti kompetisi American Song Contest akan melombakan lagu baru mereka untuk memperebutkan gelar lagu orisinal terbaik di ajang tersebut.

Kelly Clarkson dan Snoop Doog Akan Jadi Host di American Song Contest

“Artis solo, duo, ataupun band yang hebat akan mewakili setiap daerah dan menampilkan lagu orisinal baru, merayakan betapa luas dan beragamnya gaya dan genre musik yang berbeda-beda di seluruh Amerika,” ungkap NBC pada perilisanya Selasa, 15 Februari 2022 kemarin.

Peserta yang merupakan perwakilan dari masing-masing daerah di AS, terdiri dari 50 negara bagian, lima teritori, dan Washington D.C., turut menampilkan lagu terbaru melalui pertunjukan langsung. Kompetisi ini akan diisi tiga babak, nantinya pemenang kontes akan ditentukan berdasarkan hasil voting penonton.

Premiere versi NBC yang dipandu oleh Kelley Clarkson dan Snoop Dogg ini akan digelar pada tanggal 21 Maret mendatang mulai pukul 8 malam ET dan berlangsung di studio NBC Universal.  Acara akan tayang selama 8 pekan lamanya. Dimulai Senin malam, dengan Grand Final dijadwalkan pada tanggal 9 Mei, tepat sebelum Eurovision Song Contest 2022 berlangsung di kota Turin, Italia.

 

Penulis: Fadiasyah Putranto

LEAVE A REPLY