Shower Outloud

1843
kohler-moxie-shower-head

Kohler Moxie™ Showerhead Wireless Speaker, sepertinya sangat membatu Hard Rockers yang punya hobby menyanyi dan mendengarkan musik di kamar mandi. Kalau biasanya handphone, gadget atau music player yang menemani saat mandi diletakan di tempat-tempat yang jauh dari cipratan air, dengan alat ini justru hal itu nggak akan kejadian.

Ini adalah sebuah inovasi baru dari Kohler, yang merupakan cara terbaik untuk mendengarkan musik saat mandi dengan shower. Hadir dalam dua perangkat terpisah: showerhead dan wireless speaker (speaker pod) yang dapat ditempel di bagian tengahnya. Gabungan keduanya menghasilkan suara dari speaker yang dilengkapi dengan perangkat Bluetooth. Kohler Moxie™ Showerhead Wireless Speaker dapat dihubungkan dengan perangkat lain seperti smartphone, iMac, dan MP3 player.

Untuk aktivasi proses pairing, cukup tekan dan tahan tombol di bagian depan speaker Moxie. Lampu kecil di sebelah tombol sebagai indikasi konektivitas dan penanda jika baterai perlu diisi kembali. Daya tahan dari speaker pod ini dapat digunakan untuk tujuh jam pemakaian.

Cara pengisiannya juga gampang, cukup dengan menyambungkan USB ke laptop atau komputer atau bahkan ke power bank, tadaaaaa speaker ajaib ini pun terisi baterai.

Hard Rockers bisa mendapatkan speaker ini yang tersedia dalam empat pilihan, seperti Navy Blue, Carhtreuse, Retro Blue, Cherry Red, dan Original White dalam ukuran shower hose 12,5 cm yang dijual seharga Rp 5.500.000,00) dan 20 cm dengan harga Rp 8.350.000,00).

Saking uniknya benda ini, Kohler berhasil meraih penghargaan di ajang “IDEA 2013 Silver Award”, sebuah ajang penghargaan tahunan “Interior Design Excellence”.

Seru ya? Beli yuk! 

Sumber: areamagz.com

LEAVE A REPLY