Disney Ubah Jadwal Penayangan Karena Pandemi, Film Marvel Jadi Korban

937
Diseny Ubah Jadwal Penayangan Karena Pandemi, Film Marvel Jadi Korban

Untuk Lo pecinta film Marvel nampaknya harus bersabar karena beberapa film terbaru dari marvel Cinematic Universe akan diubah jadwal penayangannya, hal itu diambil imbas dari pandemi Covid-19 yang masih melanda dunia.

Selain itu pandemic Covid-19 membuat beberapa rumah produksi memilih jalan lain dalam merilis film yang dimilikinya. Beberapa rumah produksi memilih cara merilis film di bioskop dan layanan streaming film secara berbarengan.

Film-film yang mengalami perubahan jadwal antara lain Doctor Strange in the Multiverse of Madnesse, Black Panther: Wakanda Forever, Thor: Love and Thunder, hingga Indiana Jones 5.

Diseny Ubah Jadwal Penayangan Karena Pandemi, Film Marvel Jadi Korban

Film Doctor Strange in the Multiverse of Madnesse awalnya ditayangkan pada 6 Mei 2022, namun film yang dibintangi Benedict Cumberbatch itu diundur dua bulan dari jadwal asli menjadi tanggal 25 Maret 2022.

Thor: Love and Thunder awalnya tayang pada 6 Mei 2022, namun film ini mengalami pengunduran jadwal juga. Film yang dibintangi Chris Hemsworth akan tayang dijadwal baru pada tanggal 8 Juli 2022.

Selanjutnya Black Panther: Wakanda Forever akan tayang 11 November 2022 setelah diundur dari jadwal asli yang seharusnya tayang pada 8 Juli 2022. Sementara film Ant-Man and The Wasp: Quantumania akan tayang dijadwal baru pada 23 juli 2023.

Perubahan jadwal tayang film itu juga akan berdampak pada film baru lainnya yang akan rilis, seperti film The Marvels yang diberitakan akan ditunda hingga tahun 2023.

Diseny Ubah Jadwal Penayangan Karena Pandemi, Film Marvel Jadi Korban

Film lain yang mengalami perubahan jadwal adalah film Indiana Jones 5 yang semula tayang pada 29 Juli 2022 akan diundur setahun menjadi tanggal 30 Juni 2023.

Baca Juga : Setelah iPhone 13, Kini Apple Perkenalkan Desain Baru MacBook Pro 14 & 16 Inch

Penghapusan dari timeline perilisan juga dilakukan Disney, hal itu terjadi pada beberapa film yang diproduksi 20th Century, Marvel Cinematic Universe, dan film Disney yang belum memiliki judul. Aturan film-film itu direncanakan tayang pada tahun 2023.

 

Penulis: Raihan Aulia

LEAVE A REPLY